Senin, 21 November 2011

Kata Mutiara

•    Kamu tidak bisa memperoleh simpati semua orang dengan hartamu, melainkan dengan wajah yang menarik (simpati) dan dengan akhlak yang baik. (HR.Abu Yu’la & Al-Baihaqi)

•    Cintamu kepada sesuatu menjadikan kamu buta dan tuli. (HR. Abu Daud Ahmad)

•    Paling kuat tali hubungan keimanan adalah cinta karena Allah, dan benci karena Allah. (HR. Athabrani)

•    Persahabatan adalah satu pikiran di dalam dua tubuh. (Mencius)

•    Mereka yang cintanya sangat mendalam, tidak pernah menjadi tua. (Anonim)

•    Manusia sering merasa kesepian karena mereka membangun dinding dan bukannya jembatan. (Anonim)

•    Hanya cinta yang dapat memberikan semangat kehidupan bagi orang lain yang bermanfaat. (Albert Einstein)

•    Kita menyukai seseorang karena suatu alasan, kita mencintai seseorang tanpa memandang alasannya. (Henry de Montherlant)

•    Jika Tuhan mengukur manusia, Dia meletakkan pita di sekeliling hatinya, bukan kepalanya. (Anonim)

•    Cinta tidak menguasai, tetapi memupuk. (Johann Wolfgang van Goethe)

•    Tidak ada sesuatu di dunia ini yang dapat dibandingkan dengan persahabatan yang mendalam dan nyata. (Thomas Davidson)

•    Anjurkan kepada anak-anak supaya berkelakuan baik, hanya itulah yang dapat menimbulkan bahagia pada mereka dan bukan emas atau harta kekayaan. (Beethoven)

•    Adalah kompensasi terindah dari kehidupan bahwa manusia tidak dapat bersungguh-sungguh berusaha membantu orang lain tanpa membantu dirinya sendiri. (Ralph Waldo Emerson)

•    Selalu berbuat benar; ini akan memuaskan sebagian orang dan mengherankan untuk sebagian yang lain. (Mark Twain)

•    Cinta bukan hanya saling memandang, tapi bersama-sama melihat ke arah yang sama. (Antoine de Saint-Exupery)

•    Orang bisa menangkap lebih banyak lalat dengan sesendok madu, dari pada dengan dua tong cuka. (Henry IV)

•    Mencintai seseorang tiada lain adalah mengharapkan kebaikan untuk orang itu. (Thomas Aquinas)

•    Cinta mengalahkan segalanya. (Virgil)

•    Tidak ada kejutan yang lebih menakjubkan daripada kejutan karena dicintai: Ini ibarat jari Tuhan menyentuh pundak manusia. (Charles Morgan)

•    Sesungguhnya hanya ada satu kemuliaan tertinggi –cinta. Dan kisah dari sebuah cinta itu tidak penting –yang penting adalah seseorang mampu dicintai. Ini mungkin satu-satunya pandangan yang diijinkan untuk keabadian. (Helen Hayes)

•    Cinta adalah keabadian. (Pluto)

•    Cintailah dan kamupun akan dicintai. (Ralph Waldo Emerson)

•    Cinta adalah satu-satunyajawaban yang masuk akal dan memuaskan terhadap masalah keberadaan manusia. (Erich Fromm)

•    Kebencian memenjarakan kehidupan, cinta membebaskannya.
Kebencian melumpuhkan kehidupan, cinta memperkuatnya.
Kebencian mengasamkan kehidupan, cinta mempermanisnya.
Kebencian membutakan kehidupan, cinta membelainya dengan minyak suci. (Harry Emerson Fosdick)

•    Aku tidak tahu apakah aku tahu apa arti cinta sejati, tapi kalau saya tahu, maka jika aku tidak mencintainya, maka aku tahu tidak ada orang lain yang dapat kucintai. (Alfred, Lord Tennyson)

•    Cintailah aku demi cinta, yang tidak kunjung padam, supaya cinta itu tetap hidup, selama-lamanya dalam cinta. (Elizabeth Barett Browning)

•    Pencarian cinta itu baik, tapi tidak mencari adalah lebih baik. (William Shakespeare)

•    Sebagian dari diriku adalah milikmu, sebagian yang lain adalah milikmu. Diriku adalah milikku, mungkin kataku; tapi jika itu juga milikmu, maka akan jadi milikmu, jadi, semuanya adalah milikmu. (William Shakespeare)

•    Kalau engkau jadi bumi, kekasihku, aku langitnya, cintaku menyinarimu seperti matahari dan menjagamu dengan sepuluh ribu mata sampai langit menjadi gelap dan dunia berakhir. (Joshua Sylvester)

•    Cinta bukanlah mendapatkan, tapi memberi: Cinta adalah kebaikan, kehormatan, kedamaian dan kemurnian. (Henry Van Dyke)

•    “Aku tidak merasa sendirian untuk sejenak, aku bersamamu. Aku merasakan kehadiranmu dalam setiap pikiranku kita benar-benar telah menjadi satu jiwa, kekasihku. Kucium seluruh wajahmu yang penuh sayang.” (Simone de Beauvoir kepada Jean-Paul Sartre)

•    “Satu-satunya keuntungan dari keterpisahan adalah kita dipaksa untuk berkomunikasi dengan surat –mengungkapkan kata-kata serta pikiran yang dalam keadaan sebaliknya mungkin tidak akan pernah terucapkan.” (Elizabeth Forsythe Hailey)

•    “… Tapi cinta dalah api yang tak kunjung padam, selalu menyala dalam pikiran, tidak pernah sakit, tidak pernah tua, tidak pernah mati, dan tidak pernah berpaling dari dirinya sendiri.” (Sir Walter Ralegh)

•    “Hati memiliki alasan yang tidak diketahui sama sekali oleh pikiran.” (Blaise Pascal)

•    “Berikan sedikit cinta kepada seorang anak, dan anda akan mendapatkan imbalan yang lebih besar.” (John Ruskin)

•    “Seorang teman dapat dianggap sebagai karya agung dari alam.” (Ralp Waldo Emerson)

•    “Tanpa teman, orang tidak akan memilih untuk hidup, meskipun dia memiliki semua harta yang lain.” (Aristoteles)

•    “Sahabat sejati adalah yang paling berharga dari semua harta, tapi paling jarang kita pikirkan untuk dimiliki.” (Francois, Duc de La Rochefoucauld)

•    “Sudah lama aku berharap untuk melumatkanmu di dalam pelukanku dan menghujanimu dengan seribu ciuman yang panas seakan-akan kita berada di bawah katulistiwa.” (Napoleon Bonaparte kepada Josephine)

•    “… Semoga cintamu satu kepada yang lain membantu membangunkan dunia selama-lamanya, karena, dengan puisi sebagai bahasa cinta yang tidak pernah padam, cinta menjadi puisi kehidupan yang tidak pernah mati. (Kate Farrell)

•    Karena sentuhan cinta, tiap orang menjadi seorang penyair. (Plato)

•    Manusia harus selalu memperbaiki hubungan persahabatannya. (Samuel Johnson)

•    Bunga yang indah belum tentu harum. (Shakespeare)

•    “Karuniaku tidak terbatas seperti lautan, cintaku sedalam lautan; semakin besar yang kuberikan padamu, semakin besar kumiliki, karena keduanya tidak terbatas…” (William Shakespeare: Romeo and Juliet 2.2)

•    Istana tanpa kasih sayang adalah sebuah gubug yang miskin, dan gubug yang paling sederhana dengan cinta di dalamnya adalah istana bagi penghuninya. (Robert G. Ingersoll)

•     “Dunia begitu hampa jika manusia hanya memikirkan pegunungan, sungai-sungai dan kota-kotanya; tapi jika kita mengenal seseorang dimana saja yang terpikir dan merasa bersama-sama kita, dan yang, meskipun dipisahkan oleh jarak, dekat di hati, ini membuat dunia bagi kita sebuah taman yang berpenghuni.” (Johann Wolfgang van Goethe)

•    “Bagian yang terbaik dari kehidupan seseorang, adalah kebaikan dan cintanya yang walau kecil, tanpa pamrih dan tidak meminta balasan.” (William Wordsworth)

•    Ucapan terima kasih adalah bunga tercantik yang tumbuh dari dalam jiwa. (Hosea Ballou)

•    Berikan apa yang anda miliki. Bagi seseorang mungkin itu lebih baik dari yang anda kira. (Henry Wadsworth Longfellow)

•    Pemberian menunjukkan karakter si pemberi melebihi apa yang diberikan. (Johann Kavar Lavater)

•    Bila anda pergi tidur, bawalah untuk anda tiga hal, yaitu kasih sayang, pengharapan dan belas kasih. (Victor Hugo)

•    Persahabatan adalah satu-satunya perekat yang akan mempersatukan dunia selama-lamanya. (Woodrow Wilson)

•    Tidak ada sesuatu yang besar dicapai tanpa kegairahan. (Ralph Waldo Emerson)

•    Baik jika dapat memaafkan, tapi sangat baik jika melupakan. (Robert Browning)

•    Di dunia ini, orang harus sangat baik untuk disebut cukup baik. (Marivaux)

•    Mereka yang memaafkan akan mengakhiri pertengkaran. (Peribahasa Afrika)

•    Cinta adalah satu-satunya komoditas yang tidak dapat ditaklukkan oleh kekuasaan dan tidak dapat dibeli dengan uang. (Anonim)

•    Adalah cinta yang membuat dunia terus berputar. (Anonim)

•    Mereka yang menginspirasikan cinta adalah orang yang beruntung, seperti saya sekarang; tapi, mereka yang merasakan cinta, adalah orang yang paling bahagia. (Percy Bysshe Shelley)

•    Karena cinta yang mendalam orang menjadi berani. (Lao-Tzu)

•    Dua hal yang memperpanjang umur kita, yaitu hati yang tenang dan istri yang penuh cinta kasih.

•    Kecantikan tanpa kebajikan bagaikan bunga tanpa keharuman.

•    Tiga dari kata-kata paling penting dalam setiap bahasa adalah: “Aku cinta padamu”.

•    Wajah cantik tanpa pribadi yang baik dapat diibaratkan sebuah mata dari gelas yang bersinar-sinar tetapi tidak melihat apapun juga.

•    Kebahagiaan laksana sebuah bola; kita kejar pada saat menggelinding dan kita tendang pada saat berhenti.

•    Cinta itu dapat diumpamakan dengan pohon; tiap hari harus disirami dan diberi pupuk yang berupa kesetiaan dan pengertian.

•    Modal terbaik bagi seorang pemuda ialah memiliki sesuatu untuk perjuangan hidup yaitu cita-cita, pikiran dan badan yang sehat.

•    Kalau anda tak tahan kritik, jangan mencoba untuk memulai sesuatu yang buruk.

•    Perkawinan adalah suatu undian lotre, dimana laki-laki mempertaruhkan kemerdekaannya dan wanita mempertaruhkan keberuntungannya.

•    Untuk membuat suatu perkawinan sukses, diperlukan dua orang; namun untuk menghancurkannya cukup satu orang saja.

•    Kata-kata yang manis dan sopan dari seorang pria sama dengan kecantikan bagi seorang wanita; kedua-duanya mempesonakan.

•    Belas kasihan yang diabaikan dapat berobah menjadi kekejaman. Cinta yang disia-siakan dapat berobah menjadi benci.

•    Perhiasan yang indah dari seorang laki-laki adalah kesetiaan pada janijinya.

•    Janganlah membanting pintu, siapa tahu kita harus kembali melalui jalan itu lagi.

•    Kalau anda wanita, carilah cinta maka uangpun akan menyusul. Kalau anda pria, carilah uang maka cintapun akan menjadi bayangan yang setia.

•    Kecantikan adalah kekuasaan; senyum adalah pedangnya.

•    Pujilah seorang bijaksana dari belakang, tetapi pujilah seorang wanita dari depan.

•    Mencintai seseorang dengan sepenuh hati adalah terlalu banyak, tetapi mencintai ala kadarnya adalah terlalu sedikit.

•    Didalam percintaan hanya permulaannya saja yang menarik itulah sebabnya banyak orang yang sering memulainya kembali.

•    Tekanlah “amarah mu” sebab kau tak akan pernah menemukan minuman yang dapat meninggalkan rasa lebih manis dan lebih lezat dari pada itu.

•    Jangan sekali-kali membiarkan kebodohan mencium anda, dan jangan juga ciuman memperbodoh anda.

•    Berdua itu lebih baik daripada sendiri. Tetapi sendiri juga lebih baik daripada berteman dengan orang jahat.

•    Jangan anda membuat kehancuran di atas kebahagiaan orang lain melainkan bangunlah kebahagiaan di atas kehancuran seseorang.

•    Kebahagiaan haruslah diperjuangkan, bukan dengan mengeluh, minta belas kasihan orang lain, ataupun dengan pasrah kepada nasib.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar